Minggu, April 20, 2025
BeritaBerita Terkini

BPMP Sumatera Utara Terima Audiensi Yayasan Kemala Bhayangkari, “Penjurian Lomba Menulis Cerita Bergambar dan Penilaian Sekolah”

Medan, 15 April 2025 — Kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Sumatera Utara, Tajuddin Idris, ST, M.Si, menerima kunjungan audiensi dari Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Sumatera Utara, bertempat di Ruang VIP BPMP Sumut. Pertemuan tersebut dilaksanakan dalam rangka menjalin komunikasi dan sinergi antar lembaga untuk membahas pelaksanaan kegiatan penjurian Lomba Menulis Cerita Bergambar serta Lomba Penilaian Sekolah Kemala Bhayangkari yang akan dilaksanakan di seluruh wilayah Sumatera Utara.

Yayasan Kemala Bhayangkari diwakili oleh Ny. Marlin Bambang selaku Ketua Bidang Sosial Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Sumatera Utara. Turut hadir mendampingi, KBP. Bambang K., S.I.K, yang menjabat sebagai Kepala Bidang Keuangan (Kabidkeu) Polda Sumut. Keduanya disambut langsung oleh Kepala BPMP Sumut beserta jajaran tim kerja.

Dalam audiensi tersebut, Ny. Marlin Bambang menyampaikan bahwa kegiatan lomba yang digagas oleh Yayasan Kemala Bhayangkari bertujuan untuk mendorong kreativitas dan kemampuan literasi peserta didik, sekaligus sebagai bentuk apresiasi kepada satuan pendidikan yang telah menunjukkan komitmen terhadap mutu dan pengelolaan pendidikan yang baik. Selain itu, penilaian sekolah juga diarahkan pada aspek manajemen sekolah, inovasi pembelajaran, keterlibatan orang tua dan masyarakat, serta lingkungan belajar yang aman dan menyenangkan.

Yayasan berharap agar BPMP Sumatera Utara dapat menjadi bagian dari tim juri atau mitra strategis dalam memastikan bahwa proses penilaian berjalan secara objektif, profesional, dan selaras dengan indikator mutu pendidikan yang ditetapkan pemerintah.

Menanggapi hal tersebut, Tajuddin Idris menyambut positif ajakan kolaborasi tersebut. Beliau menyampaikan bahwa BPMP Sumatera Utara siap mendukung kegiatan yang memiliki tujuan mulia dalam meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya dalam bidang literasi dan penguatan budaya mutu di lingkungan sekolah.

“Kegiatan seperti ini sejalan dengan upaya kami dalam menggerakkan satuan pendidikan agar semakin kreatif dan reflektif dalam menghadirkan pembelajaran yang bermakna dan menyenangkan. Dengan adanya kegiatan lomba ini, diharapkan peserta didik dapat mengekspresikan ide dan imajinasi mereka melalui tulisan dan gambar,” ujar Tajuddin Idris.

Pertemuan berlangsung dalam suasana akrab dan  diakhiri dengan sesi foto bersama atas semangat kerja sama yang terjalin.

Kegiatan ini menandai awal dari sinergi antara BPMP Sumatera Utara dan Yayasan Kemala Bhayangkari dalam upaya bersama meningkatkan mutu pendidikan, khususnya di sekolah-sekolah yang berada di bawah naungan yayasan tersebut, demi menciptakan generasi muda Sumatera Utara yang cerdas, berkarakter, dan berdaya saing.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *