Senin, Maret 3, 2025
BeritaBerita Terkini

Rapat Koordinasi Sinkronisasi dan Fungsi Kerja BPMP Sumut dalam Mencapai Target Program 2025

Dalam rangka pencapaian target Program Kerja Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Sumatera Utara Tahun 2025, BPMP Sumut mengadakan Rapat Koordinasi Sinkronisasi dan Fungsi Kerja di Aula Pancasila, Kantor BPMP Sumut. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala BPMP Sumut, Tajuddin Idris, ST, M.Si. Dalam sambutannya, Tajuddin Idris menekankan pentingnya koordinasi dan kolaborasi yang solid antar tim agar seluruh program yang telah direncanakan dapat tercapai dengan baik dan tepat waktu. (24/02)

Rapat ini bertujuan untuk mensinkronkan berbagai kegiatan yang ada di BPMP Sumut dan memastikan setiap anggota tim memahami peran serta tanggung jawabnya dalam mencapai target yang telah ditetapkan. Salah satu agenda utama dalam rapat ini adalah pembahasan rinci mengenai tugas tim kerja. Kepala BPMP Sumut memberikan penjelasan terkait pembagian tugas secara spesifik, yang bertujuan untuk mempermudah pelaksanaan tugas dan meminimalisir tumpang tindih pekerjaan. Dengan adanya rincian tugas yang jelas, diharapkan setiap anggota tim dapat bekerja dengan efisien dan fokus pada target masing-masing.

Dalam Sambutannya, Kepala BPMP Sumut,  Tajuddin Idris menekankan pentingnya koordinasi dan kolaborasi yang solid

Selain itu, dalam rapat ini juga dibahas tentang penetapan Sub Tim Kerja Subbagian Umum, yang memiliki peran penting dalam mendukung kelancaran operasional di BPMP Sumut. Sub Tim Kerja ini diharapkan mampu mengelola administrasi, komunikasi, serta koordinasi antar subbagian dengan baik. Keberadaan sub tim ini akan memperkuat struktur kerja di BPMP Sumut dan memastikan semua kegiatan berjalan sesuai dengan rencana.

Salah satu topik penting yang dibahas dalam rapat ini adalah penetapan Low Liaison Officer (LO) dalam Tim Kerja. Low Liaison Officer berfungsi sebagai penghubung serta memfasilitasi komunikasi antar unit Tim Kerja dalam BPMP. Penetapan posisi ini diharapkan dapat memperlancar hubungan antar Tim Kerja dan mempermudah koordinasi dalam pelaksanaan program.

Selain itu, pembagian Wali Wilayah juga menjadi bagian dari agenda rapat ini. Wali Wilayah akan bertanggung jawab untuk memantau pelaksanaan program di setiap wilayah yang telah ditentukan. Dengan pembagian Wali Wilaya, diharapkan setiap program dapat disampaikan langsung dan lebih terarah sesuai dengan kondisi wilayahnya masing-masing.

Rapat ini juga diwarnai dengan sesi diskusi dan tanya jawab antara peserta rapat. Banyak pertanyaan yang diajukan oleh peserta terkait pelaksanaan tugas, kendala yang mungkin dihadapi di lapangan, serta cara mengoptimalkan kolaborasi antar tim. Diskusi ini memberikan kesempatan bagi setiap anggota tim untuk memberikan masukan, berbagi pengalaman, dan menciptakan solusi bersama.

Rapat ini juga diwarnai dengan sesi diskusi dan tanya jawab antara peserta rapat

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta kerjasama yang lebih baik antara berbagai tim dan sub tim yang ada di BPMP Sumut. Semua peserta rapat sepakat untuk bekerja lebih maksimal, saling mendukung, dan berkomitmen dalam mencapai target Program Kerja BPMP Sumut Tahun 2025. ATR

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *